Tuesday, October 7, 2008

Skype Dituding Mata-matai Warga China



KOMUNIKASI gratis Skype mengklaim bahwa layanan pesan singkat atau instant messaging mereka di China telah diblokir dan ditiru oleh sebuah server. Hal tersebut keluar dari mulut presiden Skype Tom Silverman dengan menyebutkan nama TOM Online, rekan Skype di China sebagai asal server tersebut.

Ketika akan memulai kerjasama dengan TOM, pihak Skype sudah mengetahui bahwa TOM akan melakukan sensor dari layanan pesan singkat yang berisi tentang beberapa kata kunci tertentu, sesuai dengan peraturan yang sudah ditetapkan pemerintah China. Seperti diketahui, pemerintah China sangat ketat meregulasi hal-hal apa saja yang boleh diakses warganya di dunia maya. Jadi, walaupun disini Skype berperan sebagai penyedia kode perangkat lunak, TOM dianggap sebagai partner utama mereka di China.

"Posisi TOM disini seperti layaknya perusahaan komunikasi lain di China. Mereka membuat prosedur-prosedur yang mempertemukan hukum lokal dan regulasinya," papar Silverman dalam keterangannya melalui PC Magazine, Senin (6/10/2008).

"Regulasi-regulasi ini menyangkut pengawasan dan pemblokiran pesan-pesan singkat nyeleneh yang berisi tentang beberapa kata yang dianggap ofensif oleh pemerintahan China. Disinilah TOM berperan sebagai pihak yang mempertahankan peraturan-peraturan yang ada di China," tambahnya.

Masalah muncul ketika ada pihak ketiga menerobos masuk ke server milik TOM yang menyimpan pesan-pesan nyeleneh tersebut dan menyalinnya ke server milik perusahaan lain. Banyak yang curiga bahwa sebenarnya pemerintah Cina sendiri yang memonitor hal tersebut.

"Kami sangat memperhatikan tentang hal ini dan segera membicarakannya dengan pihak TOM untuk kemudian mereka memperbaiki pelanggaran keamanan tersebut," ujar Silverman. "Sebagai tambahan, sekarang ini Skype dan Tom sedang mengembangkan isu-isu apa saja yang boleh yang boleh keluar dan disimpan dari layanan instant message ini," tambahnya.

Untuk membersihkan nama Skype yang sedikit tercoreng karena munculnya masalah ini, Silverman meyakinkan para pelanggannya bahwa Skype sama sekali tidak berniat memata-matai pelanggannya. Silverman juga menegaskan bahwa program TOM dari versi Skype hanya bisa diakses oleh 'orang dalam' perusahaan tersebut.

"Perlu diingat bahwa komunikasi menggunakan Skype selalu dan akan terus aman dan terjaga privasinya," tegas Silverman menutup penjelasan.

http://malangoke.wordpress.com
http://nino-computer.co.nr

0 comments:

Your Ad Here