Monday, January 5, 2009

Safari, Chrome, & Firefox Terus Mengancam IE

(Foto: Bigmouthmedia)

LONDON - Posisi browser besutan Microsoft, Internet Explorer (IE) di pasaran diprediksi bakal terus terancam oleh pesaingnya, seperti Firefox, Safari, dan Chrome.

Berdasarkan laporan web analytics Net Applications hingga Desember 2008, jumlah pengguna IE terus mengalami penurunan. Setelah menguasai hampir 71,27 persen pasar browser pada Oktober 2008, jumlah pengguna IE menurun menjadi 68,15 persen pada Desember 2008.

Seperti dilansir PC World, Sabtu (3/1/2009), pada tahun 2008 secara keseluruhan IE� mengalami penurunan persentase jumlah pengguna sekira tujuh persen, karena awal 2008 IE menguasai hampir 75 persen pasar browser.

Kondisi tersebut berbanding terbalik dengan browser keluaran Mozilla, Firefox yang terus meningkat secara perlahan. Firefox yang hanya menguasai sekira 20,78 persen pasar browser November 2008, meningkat menjadi 21,34 persen pada Desember 2008.

Sementara itu, browser milik Apple, Safari naik dari 7,13 persen menjadi 7,93 persen di bulan Desember 2008. Sedangkan Google Chrome berhasil menembus satu persen pasar, setelah sebelumnya hanya menguasai 0,83 persen pada November 2008.


More info click here :
http://nino-computer.co.nr
http://baliforever4u.blogspot.com
http://malangoke.wordpress.com

0 comments:

Your Ad Here